Sakit atau Jatuh

Menulis adalah caraku untuk sedikit menghapus rasa sakit yang ada dalam hati ini, karna seperti tercurahkan perasaanku menjadi sebuah karya tulisan. Tulisan pula yang bisa meredakannku dari tangisan yang tiada henti, memikirkanmu yang bahagia bersama orang lain hanya menambah rasa sakit yang ada dalam hati ini, aku bagaikan di ruang hampa tak berujung karna bingung, bingung atas sikap yang kamu yang tidak bisa memutuskan sesuatu, menambah tekanan detak jantung ini seperti berada diujung tebing yang sangat curam.

Perasaan ini terjadi karna dirimu, terjadi karna sikapmu, dan terjadi saat kamu kembali. Rasa senang diawal tapi diikuti dengan kegelisahan berujung dalam pertengkaran tiada akhir, kenapa kamu tidak mau percaya denganku, percaya dengan kata kataku untuk mempertahankan hubungan yang kita bina sampai saat ini, kamu seperti ingin menghilangakan jejak dengan berpura pura mengikuti kata kataku, tapi sebenarnya kamu hanya seorang yang ingin tetap berhubungan dengan dirinya, berhubungan secara diam diam samapai akhirnya aku pun tidak akan tahu sudah sejauh mana hubungan diantara kalian berdua, sebenarnya aku ini siapa? seorang badut yang ada dalam kamu sedih untuk menghiburmu, atau hanya seorang pengawal yang mengikutimu kemana mana tapi tidak boleh untuk mengetahui privasimu. jangan pernah salahkan aku jika aku berprasangka buruk tentang dirimu, karna memang kamu yang menginginkan hal itu, dari perasaan penasaran sampai benar benar terlihat untuk memang menyembunyikan semuanya dari hidupuku, sekarang aku harus apa? apakah pasrah adalah yang terbaik? menurutku tidak, jika kamu dibiarkan maka itu akan membuat aku semakin sakit, tapi jika aku melawan itu pun hanya membuat diriku dengan dirimu semakin menjauh karna keegoisan kita masing masing. Inikah akhirnya?

Sakit atau Jatuh~ ( 2 hal yang sama sama buruk )

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Setia atau Egois ?

Harapan Baru

Dear My Future